Kenapa Drive C tidak digunakan untuk menyimpan data karena drive C sebagai lokasi installasi sistem operasi ( OS ) secara default dan tidak memerlukan banyak tempat. Untuk Windows XP paling hanya 2 GB, Office sekitar 1 GB dan sisanya berupa program-program lainnya dan biasanya masih mencukupi. Sehingga dengan ukuran yang kecil akan lebih mudah dalam merawatnya, seperti ketika scan virus, spyware, defragment hardisk lebih cepat dan lainnya.
Penjelasan Manfaat Drive :C tidak digunakan untuk menyimpan data adalah sebagai berikut :
1. Lebih mudah Scan virus dengan cepat karena kapasitan nya lebih kecil dibadingkan yang lainnya,
2. Akan memudahkan pencarian Virus yang sering bersembunyi di Windows dan di system32 secara manual
maupun dengan anti Virus,
3. Mendefragment hardisk menjadi ringan tanpa menunggu lama sehingga bisa memperbaiki bad sector dengan cepat.
4. Log on dan shutdown Komputer bisa lebih cepat karena tidak banyak file yang terinstall.
5. Membuka file pun jadi lebih ringan dibandingkan Drive:C yang banyak data.